Seluruh Siswa Masuk Pagi
Bukan hanya siswa yang merasakan semangat baru dengan fasilitas SMP Negeri 23 Tangsel ini. Guru seni budaya, Azella Ghaisani merasakan terdapat perbedaan signifikan dalam Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di sekolah.

Perbedaan drastis yang bisa terlihat mata adalah seluruh siswa saat ini bisa serentak masuk pagi.
“Kalau dulu terhalang ruang dan waktu, namun kini fasilitas kelasnya sudah memadai dan seluruh siswa dapat masuk pagi,” ujar Zella Ghaisani.
Gedung baru SMP NEgeri 23 Tangsel ini menghadirkan banyak fasilitas, salah satunya ruang terbuka. Selain ruang terbuka hijau dan lapangan, sekolah ini juga memiliki laboratorium yang bisa menunjang proses KBM.