humastangsel.com – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) bukan hanya tentang memilih pemimpin, tetapi juga mencerminkan kualitas demokrasi di suatu daerah. Menyadari pentingnya peran masyarakat, Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Tabrani, mengajak seluruh warga untuk aktif berpartisipasi sekaligus menjaga kualitas penyelenggaraan Pilkada 2024.
Ajakan tersebut disampaikan Tabrani saat menghadiri Launching Kelurahan Peduli Pilkada yang diadakan oleh Bawaslu Tangsel, Sabtu, 16 November 2024 di Pondok Kacang Timur, Pondok Aren. Acara ini menjadi momen penting untuk mengedukasi masyarakat tentang peran mereka dalam memastikan Pilkada berjalan dengan aman, tertib, dan berkualitas.
“Mari kita pastikan Pilkada berjalan tanpa adanya intervensi dari pihak manapun,” tegas Tabrani dalam sambutannya, dilansir dari laman tangerangselatankota.go.id.
Partisipasi dan Kerukunan: Kunci Pilkada Damai
Tabrani menekankan bahwa perbedaan pilihan dalam Pilkada adalah hal wajar dalam demokrasi. Namun, masyarakat diminta untuk tetap menjaga kerukunan dan saling menghormati satu sama lain.
“Meskipun kita memiliki pilihan yang berbeda, masyarakat harus tetap menjaga kerukunan dan saling menghormati, sehingga Pilkada di Kota Tangerang Selatan dapat sukses dengan damai,” tambahnya.
Baca Juga:
Debat Perdana Pilkada Tangsel: Benyamin-Pilar Soroti Kekuatan SDM Tangsel yang Unggul
Shinta Wahyuni: Rumah Sakit di Setiap Kecamatan Tangsel Jadi Solusi Layanan Kesehatan
Tak hanya soal memilih, Tabrani juga mendorong warga untuk ikut mengawasi jalannya Pilkada. Pengawasan partisipatif menjadi elemen penting untuk mencegah potensi pelanggaran, baik di tingkat kampanye, pemungutan suara, hingga penghitungan suara.
“Saya berharap sinergi yang baik antar masyarakat agar pemilihan berlangsung tertib dan aman,” ujarnya penuh harap.